Contoh Soal Gugatan Perceraian UPA Peradi

Saat mengikuti Ujian Profesi Advokat (“UPA”), salah satu soal yang sering diujikan ialah memuat gugatan, termasuk gugatan perceraian yang diajukan kepada Pengadilan Negari. Oleh karena itu, dibawah ini kami sajikan contoh soal gugatan perceraian sebagi dasar latihan Anda, sebelum mengikuti UPA.

CONTOH SOAL GUGATAN PERCERAIAN PADA UPA PERADI

Danil, kelahiran Medan 13 Februari 1988 adalah seorang Pengusaha Kota Medan. Pada tahun 2010 Danil melangsungkan pernikahan di hadapan pemuka agama Kristen dengan seorang PNS bernama Bella kelahiran Sibolga 30 Agustus 1990 dan tercatat di Pencatatan Sipil Kota Medan pada tanggal 14 Februari 2010, sesuai kutipan Akta Perkawinan Nomor : 39/N/2010, tanggal 14 Februari 2010. Bahwa dari hasil pernikahan, mereka dikaruniai anak lelaki bernama Cut Farah yang lahir di Medan pada tanggal 23 Juni 2007 sesuai akta Kelahiran No 517/Es/2017 tanggal 30 Juni 2017.

Bahwa setelah menikah, kehidupan keluarga antara Danil dan Bella rukun damai. Mereka tinggal di rumah Penggugat yang beralamat di Jl. Dr. KAYADOE Kel Kuda Mati Rt.004/Rw.007 Kec. Medan Timur. Pada tahun 2020, usaha Danil mengalami kebangkrutan disebabkan masuknya pandemi Covid 19 yang mengakibatkan semua sektor perekonomian anjlok. Walaupun demikian, Danil selalu berusaha bekerja keras mencari nafkah agar dapat memenuhi tanggung jawab kepala keluarga. Pada perjalanan pernikahan mereka, pada tahun 2022 antara keduanya sering terjadi pertengkaran yang disebabkan Bella yang selalu merendahkan Danil, selain itu Bella juga sering pulang larut malam ke rumah. Adapun puncak pertengkaran Danil dengan Bella terjadi pada 17 Agustus 2022. Dimana, Danil pernah memergoki Bella yang ketahuan berselingkuh dengan pria lain di sebuah kafe di Kota Medan. Di saat itu juga, Danil melihat Bella sedang minum bir, merokok, dan bermain judi.

Sesampainya dirumah, Danil menasehati Bella agar tidak mengulangi perbuatannya lagi. Tetapi Bella justru membantah dengan membanting gelas yang dipegangnya dengan mengatakan “Aku sudah bosan denganmu, kau itu lelaki miskin dan tak berduit”. Sejak saat itu, Bella pun pergi dari rumah meninggalkan Danil dan membawa anak bernama Cut Farah ke Sibolga tempat kediaman orang tuanya di Jl. Perintis No. 89 Kel. Ujung Gading Kec. Sibolga Sambas.

Pada tanggal 22 Oktober 2022 pihak keluarga antara Danil dan Bella sudah berusaha mendamaikan keduanya, tetapi usaha tersebut selalu gagal. Melihat hal itu, pada tanggal 25 Oktober 2022 Danil ingin mencaraikan Bella dengan menunjuk Pengacara/Kuasa Hukumnya bernama Irfan Rosyadi S,H dan Musrizal S,H dari Kantor Ular Keadilan yang beralamat di Jl. Jagarondong No. 88 Kel. Pelita Kec. Medan Tuntungan,

Buat lah Surat Kuasa Khusus dan Surat Gugatannya!

Baca juga:
Contoh Soal UPA Pilihan Ganda dengan Kunci Jawaban – Hukum Acara PTUN

Kunjungi juga:
Paralegal.id – Portal Hukum dan Peraturan Indonesia

smartlawyer.id
Admin
Admin

Smart Lawyer lebih dari sekedar blog atau situs yang menyediakan jutaan informasi hukum secara gratis. Smart Lawyer punya tujuan, harapan, dan impian, sama seperti Anda. Smart Lawyer ingin memberikan solusi yang lebih baik untuk setiap orang yang mencari informasi hukum.

Articles: 1643